RAGAMBAHASA.com || UPTD Pekerjaan Umum (PU) Wilayah Ciemas melakukan tinjauan terhadap irigasi Sungai Cikalong yang jebol dan menyebabkan banjir di permukiman Kampung Ciuyahan RT 03/09 Desa Tamanjaya, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, pada Rabu, 6 Maret 2024.
“Kejadian pertama tanggul Sungai Cikalong jebol terjadi pada tanggal 16 Februari 2024 pukul 14.25 WIB. Tanggul sungai jebol di bagian ujung bronjong, dengan panjang sekitar 20 meter,” ujar Ujang Sukandi, pengelola irigasi UPTD PU Wilayah CiemasĀ pada hari Senin (11/3/2024).
Ujang menyebutkan bahwa penanganan darurat bencana merupakan kewenangan BPBD. Namun, pihaknya telah berkomunikasi dengan Kepala PU Kabupaten Sukabumi, Kabid SDA, Pemdes Tamanjaya, dan Forkopimcam Ciemas.
“Meskipun kewenangan terkait sungai ada di BPBD provinsi, namun biasanya kami tetap berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Sukabumi. Kami di UPTD PU Ciemas, Dinas PU Kabupaten Sukabumi, hanya membantu dalam hal teknis terkait RAB dan sketsa gambar,” jelasnya.
“Warga merasa khawatir akan bencana banjir karena jika hujan terus menerus, kemungkinan air akan kembali merendam permukiman dan masjid. Apalagi menjelang bulan Ramadhan, curah hujan masih tinggi,” tambah Ujang.